Sumber : CNN Indonesia

Samar.ID — Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menyatakan perwakilan pemerintah Taliban Afghanistan telah melakukan kunjungan tak resmi. Hal ini berdasarkan keterangan Kemenlu pada hari Selasa (25/7/2023) di Jakarta.

Sejak menguasai kembali Afghanistan, Pemerintahan Taliban berusaha memperkuat pengakuan atas pemerintahannya di dunia Islam. Termasuk dengan mendekati Indonesia untuk meningkatkan hubungan politik dan ekonomi.

Mengenai hal ini,  Pemerintah Indonesia belum mengakui secara resmi rezim Taliban Afghanistan sejak mereka berhasil mengusir tentara Amerika dan pemerintahan sebelumnya.

“Menurut pemahaman saya, mereka berada di Jakarta secara tidak resmi untuk urusan internal dengan misi Afghanistan di sini,” kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Indonesia, Teuku Faizasyah, seperti dikutip oleh Straits Times, Rabu (26/7/2023).

Sementara itu, juru bicara Kemenlu Afghanistan, Hafiz Zia Ahmad, menulis dalam cuitannya (14/07/2023) bahwa salah satu diplomat pemerintahnya telah memimpin “delegasi” ke Indonesia.

“Delegasi tersebut melakukan pertemuan dan diskusi bermanfaat dengan beberapa cendekiawan, politisi, dan pengusaha di Indonesia untuk memperkuat hubungan politik dan ekonomi bilateral,” tulisnya di Twitter.

Selain bertemu politisi Indonesia, Ahmad juga mengatakan dalam cuitannya bahwa perwakilan Afghanistan juga bertemu dengan diplomat-diplomat negara lain. Seperti diplomat dari Sri Lanka, Bangladesh, dan Singapura selama mereka berada di Jakarta.

Penulis : Rafi T. Haq